10/12/17

Grab Your Imagination #5

Di sore hari yang terik, Miku Si Kucing pulang dari bermain di taman. Dilihatnya Kasut Si Sepatu tampak sedih.

"Kenapa, Kasut? Kok kelihatan sedih?"
"Aku kegerahan nih, gatal-gatal, Miku. Udah berapa lama aku ngga dicuci sama majikanku."
"Oh iya yaa. Tapi sebenarnya kamu ngga terlihat kotor kok."
"Iya, tapi kan bagian dalamku pengap. Lalu ada sedikit cipratan lumpur nih, di bagian tumit."
"Sabar, ya... Mungkin sebentar lagi."

Tidak lama kemudian Dudi si Pemilik sepatu keluar. Dia baru saja akan memakai sepatu ketika dilihatnya noda lumpur di bagian belakang.

"Yaah, kotor," katanya.

Dudi tidak jadi memakai sepatunya. Diambilnya sikat dan sabun, kemudian mengisi ember dengan air. Lalu mulailah Dudi menyikat Si Kasut dengan teliti.
Setelah dibilas, dijemurnya Si Kasut.

Setelah kering dan kembali ke rak sepatu. Miku melihat temannya sudah gembira kembali.

"Wah, keren sekali kamu. Sudah kelihatan bersih."
"Haha, iya. Dudi tadi membersihkan aku."
"Syukurlah."

👟👞👟👞👟👞👟👞👟👞👟👞👟👞

Suatu siang, Ibuk mendapati sepatu Zafir yang kotor. Muncullah ide cerita ini.

Tidak ada komentar:

Hari-hari Bersama OAT

Sudah sejak bulan Mei aku akrab dengan OAT alias obat anti tuberkulosis. Sejak Fariha divonis positif TB, rutinitas bertambah setiap pagi. S...