17/01/18

Fitrah Seksualitas day #10

Review Presentasi Kelompok 9

Ini adalah kelompok saya sendiri bersama Mba Selviana dan Mbak Wahanten. Menurut teman-teman sekelas, ini presentasi paling serius, seperti skripsi. Saya sendiri awalnya ngga ngeh juga. Tapi memang sejak awal Mbak Selvi memberikan outline materi sudah seperti skripsi, dengan Bab 1, 2, 3, dan 4.  Lalu kami bagi tugas, siapa mengerjakan bab berapa. Jadi kami tinggal menulis mengikuti outline dengan berbagai referensi yang kami punya. Alhamdulilah bisa selesai di sela-sela kerempongan ala emak.

Selamat menyimak 'makalah' kami 😉😉, juga slide dan video presentasinya pada link di bawah ini.

Materi presentasi kelompok 9

Fitrah Seksualitas day #9

Review Presentasi Kelompok 10
Presentasi oleh Mbak Ulfah dan Mbak Yunita Dury, membahas tentang Mendidik Anak Laki-Laki Sejati, Mempersiapkan Calon Ayah.

 
Fitrah Seksualitas Adalah tentang  bagaimana seseorang berfikir, merasa dan bersikap sesuai fitrahnya sebagai lelaki sejati atau sebagai perempuan sejati.
Perlunya membangkitkan fitrah seksualitas agar kelak pada saat dewasa & berumah tangga anak-anak dapat berperan sejati sesuai dengan gendernya.
Berikut akan kami sampaikan kisah yang bisa dijadikan pelajaran penting bagi yang punya anak laki-laki untuk bisa mempersiapkannya menjadi seorang Ayah sejati kelak.

Mempersiapkan Calon Ayah ( Mendidik Fitrah Seksualitas Anak Laki-Laki)
Proses menjadi seorang Ayah bukanlah sebuah proses yang mudah.
Banyak para Ayah yang ‘gagal’ menjadi Ayah bukan karena ia tidak mampu, tapi karena ia tidak cukup bekal, tidak cukup belajar.
Alhasil, setelah menjadi Ayah ia kikuk, bingung harus bagaimana memperlakukan wanitanya dan keluarganya dengan baik.
✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨
Sebut saja namanya Mr.Budi (bukan nama yang sebenarnya), seorang pria berusia 35+ yang sampai kini masih kebingungan dengan perannya sebagai Ayah, padahal usia pernikahannya sudah menginjak tahun ketujuh dan sudah dikaruniai 3 orang anak.
Mr. Budi ini tipe Ayah tukang main, sebagian besar waktunya habis di luar rumah, dengan berbagai kegiatan kongkow dan tak jarang bersinggungan dengan gadis-gadis muda.
Ia hampir tidak terlibat dalam pengasuhan dan “belum” merasa penting untuk melakukan tanggung jawab terhadap istri dan ketiga anaknya.
Ia bisa tak pulang berhari-hari karena ‘main’ di luar, juga bisa tetap nyenyak tidur dan bermalas-malasan sementara anak-anaknya menangis di kanan kirinya. Nyaris tidak ada rasa bersalah.
Bisa dibayangkan bagaimana perasaan istrinya?
Beban pernikahan terasa berat sebelah, dan membuatnya tidak sanggup.
Apa suaminya paham beban itu? tidak.
“ This is my world, and I’m Happy ” pendapat Mr. Budi.
✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨
Mr. Budi belum memahami perannya.
Bahkan lebih jauhnya lagi ia belum matang dalam perkembangan seksualitas, sebagai laki-laki sejati.
Pada kasus Mr.Budi ini rupanya ia nyaris tidak punya role model tentang bagaimana menjadi Ayah yang sejati. Kedua orang tuanya dulu sibuk bekerja, hampir tidak ada kedekatan dengan kedua orang tuanya.

Ia banyak menghabiskan waktunya dengan bibi (pengasuh) dan aneka fasilitas yang tersedia di rumahnya. Ia melihat sosok Ayah banyak di luar rumah dan tak hadir di rumah, hanya sesekali saat liburan panjang. Itupun tetap dengan pekerjaan ini itu.

Ya, ia kehilangan kesempatan belajar dan nyaris tak punya bekal.
Wajah tampan dan uang berlimpah tak cukup untuk modalnya memasuki gerbang pernikahan.
Banyak lubang, banyak fase perkembangan yang terlewati.
Sosok Ayah dan Ibu harus ada sepanjang masa mendidik anak-anak dari lahir sampai usianya aqil baligh agar fitrah seksualitas itu tumbuh subur, matang, paripurna.
Aaah, luar biasa yaa....

Link Referensi: https://sofianaindraswari.com/mempersiapkan-calon-ayah-mendidik-fitrah-seksualitas-anak-laki-laki/
1. Ghadul Bashar (Menjaga Pandangan)
2. Bergaul Dengan Orang - Orang Shalih
3. Memperbanyak Waktu Bersama Al Qur’an
4. Memperbaiki Shalat
5. Memperbanyak Istighfar
6. Meluangkan Waktu Hadir di Majelis Ilmu  
7. Puasa Sunnah

8 Hal Yang Harus Diajarkan Ayah Kepada Anak Lelakinya Agar Kelak Jadi Pria Sejati:
1. Terangkan pentingnya mengetahui arti menang dan kalah
Menjadi teman anak dalam lomba atau permainan di sekolah merupakan sebuah latihan yang bagus untuk “kualitas kelelakian”. Melalui lomba dan permainan itu, anak-anak bisa merasakan apa itu kemenangan dan bagaimana usaha untuk meraihnya. Seorang ayah juga dapat memberikan pemahaman apabila sang anak mengalami kekalahan. Jika kalah dalam perlombaan tidak perlu malu.
2. Ajarkan perilaku yang benar dalam menghadapi perempuan
Seorang ibu bisa saja mengajarkan kepada anak laki-lakinya bagaimana memperlakukan seorang perempuan. Namun, hanya ayah yang bisa mencontohkan secara langsung berdasarkan pengalamannya. Adalah luar biasa bila anak laki-laki belajar dari ayahnya tentang hal-hal penting tentang perempuan. Bukan dari temannya, bukan dari internet, tetapi dari ayahnya.
3. Bicaralah tentang cinta antar lelaki
Biarkan anak laki-laki Anda belajar tentang semua perasaan kelelakiannya dari hati ke hati ketika saat itu tiba. Bagi seorang remaja laki-laki, hal ini adalah sebuah hadiah yang berharga jika ayahnya bercerita tentang cinta dan kencan pertamanya. Katakan pula untuk tidak perlu buru-buru karena lebih baik menunggu untuk dapat perempuan yang tepat. Pembicaraan seperti  ini sangat berguna untuk saling mempercayai.
4. Ajari bagaimana untuk melawan balik
Seorang ayah adalah satu-satunya orang yang dapat dengan tepat mengajarkan anak laki-lakinya untuk menjadi kuat, teguh, dan tahu mana yang benar.
Ayah dapat mengajarkan anak laki-lakinya untuk mengetahui kapan untuk melawan atau jangan pedulikan bila diprovokasi. Ayah juga dapat menerangkan bahwa kebaikan hati bukan berarti sebuah kelemahan. Ayah berperan besar dalam mendidik anak lelakinya untuk bisa menjadi laki-laki sejati.
Ayah dapat mengajarkan anak laki-lakinya untuk mengetahui kapan untuk melawan atau jangan pedulikan bila diprovokasi. Ayah juga dapat menerangkan bahwa kebaikan hati bukan berarti sebuah kelemahan.
5. Bantu anak untuk menemukan pandangan hidup sendiri
Anda tidak perlu melakukan hal yang spesial. Anda cukup ada dari waktu ke waktu dan berbicara kepadanya. Dengan bantuan ayah, anak dapat melihat beberapa sudut pandang pada suatu kejadian yang sama, belajar menganalisa, dan membentuk padangannya sendiri akan sesuatu.
6. Perkaya anak dengan pengalaman yang menarik
Bagi seorang ibu mungkin permainan memutar roda keberuntungan bukanlah permainan yang baik.
Namun, permainan itu akan dipilihkan oleh seorang ayah karena bisa menjadi permainan yang berkarakter macho. Nah, sang anak akan mengganggapnya sebagai sebuah pengalaman baru yang sensasional.
7. Ajari trik-trik atau pekerjaan kaum lelaki
Ada beberapa trik dari kaum lelaki yang akan terlihat seperti sulap bagi kebanyakan perempuan.
Contohnya, menyalakan perapian, memaku, atau memperbaiki mobil. Saat anak dewasa, pasti akan menjadi seorang lelaki yang terampil.
8. Bantu mengenalkan pekerjaan harian di rumah
Memang sih pekerjaan seperti mengikat dasi, menyukur kumis, atau menyetrika kemaja sendiri, dapat dipelajari dari internet. Namun, pengetahuan itu akan lebih baik diajarkan oleh seorang ayah kepada anak lelakinya.

Sumber:
http://intisari.grid.id/index.php/Wellness/Psychology/8-Hal-Yang-Harus-Diajarkan-Ayah-Kepada-Anak-Lelakinya-Agar-Kelak-Jadi-Pria-Sejati?page=4

Fitrah Seksualitas day #8

Review Presentasi Kelompok 8
Presnter kali ini adalah Mbak Yulfitri (Pipit), Mbak Dian A. Puspitasari, dan Mbak Nurlaela, berjudul Hal-hal Yang Perlu Dikenalkan Sejak Dini Untuk Menumbuhkan Fitrah Seksual Anak. 

Fitrah Seksualitas Day #7

Review Presentasi Kelompok 7
Materi kali ini disajikan oleh Mbak Natalia Intan dan Mbak Tanty. Berfokus pada peran tuntunan orang tua dalam membangkitkan fitrah seksualitas dan pengaruh buruk tontonan yang tidak tepat bagi perkembangan fitrah seksualitas anak.

Presentasi Kelompok 7 Level 11 Kelas BunSay Batch 1




16/01/18

Fitrah Seksualitas Day #6

Review Presentasi Kelompok 6

Materi kali ini disajikan oleh Mbak Inten, Mbak Ira, dan Mbak Dian. Temanya kali ini berfokus pada mendidik dan membangkitkan fitrah seksualitas anak terutama pada usia dini.

💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛
Sejak 1990, dukungan terhadap hak-hak kaum laknatullah LGBT mulai meningkat. Seperti terlihat pada gambar, 99 negara telah mengakui adanya hak kaum LGBT dan persamaannya dengan kedua gender sejati. Na’udzubillah.
Kaum LGBT (Lesbian, Gay, Transgender, Bisexual)  menggunakan segala media untuk 'menularkan penyakitnya’ terutama kepada anak-anak, seperti melalui film, buku, iklan, dll.

Alhamdulillah dalam data tersebut, negara kita bertanda merah, yang artinya negara tidak mengakui adanya hak-hak kaum LGBT. Tetapi, dengan banyaknya intervensi asing saat ini, mungkinkah negara kita akan bertanda biru??
Bagaimana caranya untuk mencegah LGBT merebak di sekitar kita??
Kami sepakat, cara terbaik untuk mencegah LGBT sejak dini adalah dengan kembali pada Islam. Dengan mendidik fitrah seksualitas anak sejak usia dini berdasarkan ajaran Islam.
Kami berfokus pada usia dini (0-6 tahun) karena setiap anak pasti melewati masa ini kan?
Dengan latar belakang itulah kami mengambil judul
MENCEGAH LGBT SEJAK DINI
Menurut Harry Santosa, fitrah seksualitas adalah tentang bagaimana seseorang berfikir, merasa dan bersikap sesuai fitrahnya sebagai lelaki sejati atau sebagai perempuan sejati.
Pendidikan fitrah seksualitas dapat dimulai sejak anak lahir.
Menumbuhkan Fitrah ini banyak tergantung pada kehadiran dan kedekatan pada Ayah dan Ibu.
Agama kita yang sempurna telah memberikan bimbingan cara mendidik fitrah seksualitas anak dengan jelas dan tegas.

Jadi gimana cara mendidiknya??
Sebelumnya, kita review pemahaman kita yuk buibu,, siapa yang bisa jawab
Apa Itu Fitrah Seksualitas?
Hayoo udah 5 hari dapet materi ini masa belum nglotok
Apa itu fitrah seksualitas?
Fitrah : sifat asal; kesucian; bakat; pembawaan
Seksualitas : ciri/sifat/peranan seks
Fitrah seksualitas adalah fitrah yang ada pada setiap manusia sehubungan dengan jenis kelamin, kodratnya dan tanggungjawabnya sesuai dengan gender yang dimilikinya. Bagaimana seseorang berpikir, merasa dan bersikap sebagai lelaki atau perempuan sejati, membangkitkan, menumbuhkan dan merawat fitrah sesuai gendernya.

Seorang laki-laki merasa, berfikir, bertindak dan bersikap sebagai laki-laki, begitupun seorang perempuan.

Kita lanjutkan yaa masih mengenai fitrah seksualitas anak sejak usia dini berdasarkan agama islam.
Kita masuk ke tahap bagaimana cara mendidiknya .
mendidik fitrah seksualitas anak usia dini = mencegah LGBT sejak dini
1. Buat anak mengerti tentang identitas seksualnya
 anak sudah harus bisa memastikan identitas seksualnya sejak berusia 3 thn.
Sejak bayi, orang tua mengajarkan anak tentang nama-nama bagian tubuh. Seiring usia, jelaskan juga fungsi dan bagaimana menjaganya. Kemudian sejak 9 bulan, kenalkan organ seksual yang dimiliki oleh anak. Ada baiknya dikenalkan dengan nama ilmiahnya, misalnya vagina pada perempuan atau penis pada laki-laki. Mengapa harus nama ilmiah? Ini menghindarkan pada pentabuan. Selama ini pembicaraan seputar seksualitas dianggap tabu oleh masyarakat. Karena penjelasannya seringkali tidak secara ilmiah. Hal yang tabu ini bisa mendorong anak untuk mencari-cari secara sembunyi-sembunyi. Dan ini pada akhirnya akan memulai datangnya masalah penyimpangan seksual pada anak. Orangtua harus menjadi pihak pertama yang secara jujur dan terbuka dalam menyampaikan hal yang berkaitan dengan organ seksual anak. Sehingga anak akan mampu dengan jelas memahami identitas seksualnya.
2. Rawat rasa malu yang fitrahnya ia rasakan ketika bagian tubuh itu terlihat orang lain
Jika akan membantunya memakaikan pakaian, minta izin saudaranya yang lain untuk tidak melihat.
3. Ajarkan anak untuk melindungi dirinya dari kejahatan seksual
Menurut penelitian, hampir 100% gay pernah mengalami pelecehan seksual saat kecil. Karena itu, orang tua perlu mengajarkan anak untuk dapat melindungi diri dari kejahatan seksual. Ketika anak sudah lancar berbicara dan mulai beraktivitas dengan peer groupnya di luar rumah, maka orangtua perlu mengajarkan tentang area pribadi tubuhnya. Area pribadi tubuh adalah bagian tubuh yang tidak boleh dipegang oleh orang lain, kecuali untuk pemeriksaan atau untuk dibersihkan. Hanya orangtua ataupun dokter yang boleh memegang area pribadi ini.

Ada empat area pribadi yaitu anus, kemaluan, payudara dan mulut. Dengan demikian anak akan waspada kepada pihak-pihak yang akan melakukan kejahatan seksual padanya.
Salah satu cara mengajarkannya adalah dengan 3 B (Bermain, Bernyanyi, Bercerita). Ajak anak bermain dengan metode ROLE PLAY sambil menyanyikan lagu dari Yayasan Kita dan Buah Hati ini
https://www.youtube.com/watch?v=Msy1VSMmXN4.

Tak lupa, bantu anak memahami jenis sentuhan. Gunakan lagu ini sebagai alat bantu : https://www.youtube.com/watch?v=k6U3G_aucsw
– Sentuhan baik/boleh untuk sentuhan pada tubuh bagian pundak hingga ujung jari, dan dari lutut hingga ujung kaki.
– Sentuhan buruk/tidak boleh untuk sentuhan yang mengenai tubuh yang ditutupi pakaian dalam dan bibir. Bagian ini hanya boleh disentuh diri sendiri, ibu, dan dokter.
– Sentuhan membingungkan untuk sentuhan yang mengenai tubuh dari pundak hingga lutut. Bagian ini juga hanya boleh disentuh diri sendiri, ibu, dan dokter.
Tak lupa, Ajari anak untuk mempercayai perasaannya dan ajari anak agar mampu berkata TIDAK, ENGGAK MAU, atau JANGAN BEGITU!
4. Latih anak mengucapkan salam dan meminta izin ketika masuk rumah atau kamar orang tua
Mengucapkan salam dan meminta izin adalah dua hal yang berbeda.
Ex: ketika anak masuk kamar (kakak, adik, atau ortu) harus di mulai dengan salam lalu minta izin masuk (Surah Annur - 27). 
❓❓Tujuannnya menjaga pandangan Mata, karena syahwat bermula dari mata. Konsekuensinya, orang tua wajib menutup aurat di hadapan anak
⛔Misalnya ketika ibu menyusui adik bayi, ibu menutup auratnya dari sang kakak laki-laki yang berusia 4 tahun atau lebih. Dalam pengamatan kami, anak usia 4 tahun sudah dapat membedakan dan mengerti aurat wanita.

Tiga waktu dimana anak kecil harus meminta izin untuk masuk kamar  orang tuanya (QS An-Nut 58-59)
    1. Sebelum solat subuh
    2. Waktu tidur siang
    3. Setelah salat isya

5. Biasakan anak untuk menundukan pandangan mata dari hal hal yg haram
 Ex : laki laki melihat wanita yg bukan mahramnya (Annur-30).
Jelaskan hakikat mahram.
~ muhrim : orang yg akan berihram (menunaikan ibadah haji / umrah)
~ mahram : kerabat yg haram utk di nikahi.
❌ termasuk pandangan di gadget, tv, buku, dsb
point selanjutnya adalah bagaimana cara mendidik fitrah seksualitas anak sejak dini
 
6. Membiasakan anak menggunakan pakaian menutup aurat dan mencontohkannya sebagai orangtua
 Bagaimana cara kita mendidik anak-anak kita agar tau pentingnya menutup aurat ❓
Melatih anak mentup aurat:
 Mulailah dari diri kita sendiri. Karena keteladanan adalah senjata paling ampuh.
Memisahkan tempat tidur antara laki laki dan perempuan, ini tujuannya adalah untuk menanamkan pemahaman tentang konsep aurat antara laki laki dan perempuan
Biasakan putri kecil kita berpakaian muslimah ketika keluar, yaa meskipun belum sempurna. Karena usia dini masih dalam proses pembelajaran. Ketika sesuatu sudah tertanam sejak kecil, maka ketika tidak memakainya pasti akan terasa risih. Lalu berikan penghargaan, pasti bakalan tambah semangat deh 
Selektif dalam memilih tontonan bagi putra putri kita. Pilihlah tontonan yang mendukung mereka dalam proses pembentukan akhlak mereka. Jika ada yang bertentangan berikan penjelasan.
Pilih lingkungan yang mendukung. Pilihkanlah putra/putri kita lingkungan yang mendukung mereka untuk berbusana muslimah. Baik dalam lingkungan sekitar rumah ataupun lingkungan sekolah. Ini bukan berarti kita pilih teman untuk anak-anak kita, tapi kenyataan membuktikan bahwa teman sepergaulan sangat besar pengaruhnya dalam diri anak.

7. Latih anak tidur dalam posisi miring ke kanan
Kenapa posisi miring ke kanan gak kekiri atau tengkurap❓
 Menghindarkan anak dari sesuatu yang dapat menimbulkan rangsangan seksual
✍ Diantara tanggung jawab terbesar yang diwajibkan islam kepada pendidik (orang tua) ialah menghindarkan anak dari segala yang membangkitkan rangsangan seksual dan segala hal yang merusak akhlak sedini mungkin salah satu solusinya adalah dengan melatih anak tidur dalam posisi miring ke kanan.
✍ Rosulullah SAW mengajarkan kita dan anak kita tidur dengan posisi miring ke kanan seperti yang sudah tercantum point 7 diatas.
Posisi yang demikian akan mencegah timbulnya nafsu syahwat bagi si anak. Sementara itu, Rosulullah SAW juga menjelaskan tentang cara tidur setan, yaitu *tidur dengan posisi telungkup atau tengkurap, yang dapat mempengaruhi nafsu syahwat.*
Oleh karena itu, jika orang tua melihat dan menemukan anaknya tidur dalam posisi tengkurap, maka hendaklah orang tua mengubah posisi tidur anaknya dan mengarahkan anaknya agar mencontoh cara Rosulullah SAW.

8. mulai pisahkan tempat tidur anak
Memisahkan tempat tempat tidur anak sejak dini berdasrkan pada hadist berikut :
Nabi Muhammad SAW bersabda :
"Perintahkanlah anak-anak kalian shalat ketika usia mereka tujuh tahun; pukullah mereka karena (meninggalkan)-nya saat berusia sepuluh tahun; dan pisahkan mereka di tempat tidur.” (HR Abu Dawud).
Referensi lengkapnya ada disini :

9. Jauhkan anak dari ikhtilat (campur baur antara laki laki dan perempuan)

14/01/18

Akhirnya Menyelam di Pulau Pari

Berkali-kali Zhafi ngajak ke pantai tapi bukan si Ancol. Berkali-kali bilang pengen liburan ke Pulau Seribu. Alhamdulillah akhirnya kesampaian juga. Dapat kesempatan main ke Pulau Pari. 

Bisa nyobain naik kapal nyebrang ke Pulau Pari, lalu main ke pantai Pasir Perawan nyobain peralatan selamnya. Lalu malamnya bakar-bakar ikan dan seafood. Paginya sepedaan keliling pulau. Alhamdulillah... seru. 

Video Di Pulau Pari

12/01/18

Fitrah Seksualitas Day #5

Review Presentasi Kelompok 5
Presentasi kali ini disajikan oleh mbak Sophia, Mbak Anggita, dan Mbak Utami. Kelompok ini menitikberatkan pembahasan pada usaha orangtua dan masyarakat yang bisa dilakukan untuk melindungi anak dari kejahatan seksual dan perilaku seksual yang tidak sehat. Berikut presentasinya.

💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚
Membangkitkan Fitrah Seksualitas Anak


Point penting pada pendidikan seks bukan hanya hubungan seksualitas saja.
Tapi point-point yang terkait seksual, tingkah laku dan aspek-aspek kesehatan.
Yang perlu digaris bawahi adalah tidak ada cara yang instan, kita sebagai orang tua harus belajar serta menanamkan pendidikan kepada anak sesuai fase usianya.


Fase seksualitas pada anak umumnya terbagi 4 tahapan :

 Fase oral, dimana anak  anak melakukan pemuasan di area mulutnya.
 Fase Anal, dimana anak mendapat kepuasan ketika BAB.
 Fase Phallic, dimana anak sudah mengenal alat kelamin.
 Fase Genital, dimana anak sudah memiliki ketertarikan lawan jenis.


Berdasarkan fase-fase di atas maka pendidikan seks dapat dilakukan dengan cara bertahap sesuai usianya :
 Usia 1-5 thn➖ anak masih belum mengetahui perbedaan jenis kelamin, maka kita harus memberitahunya tentang perbedaan laki-laki dan perempuan.
 Usia 5-10 thn ➖ anak sudah mulai kritis sehingga kita harus menjawab setiap pertanyaannya dengan benar tentang konsep aurat dan daerah privasi.
Dan point pentingnya adalah pentingnya melakukan workshop Child Safety And Security secara rutin selama 6 bulan sekali.
 Usia 10-12 thn ➖ dimana dimulai pubertas,sehingga kita harus mengenalkan apa saja yang di alami selama masa pubertas tersebut.
✨ Ketika masa pubertas,keinginan secara seksual sudah mulai muncul,sehingga kita harus mendidik mereka untuk dapat mengendalikan syahwatnya dengan menanamkan ketauhidan (iman), yang dibantu dengan puasa dan menjaga pandangan.

Tantangan Masa Kini

Tantangan berkaitan gender ini bisa dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal. Untuk dominan pengasuhan ini bisa dilakukan komunikasi dengan pasangan dengan bersumber pada literasi atau mengikuti seminar parenting, jika terkendala karena perceraian atau meninggal orang tua maka bisa dicari pengganti sosoknya seperti paman atau bibi dalam pengasuhan.
Dalam masalah eksternal saat ini yang sedang ramai diperbincangkan yaitu banyaknya orang yang hidup tidak sesuai fitrah, ini mungkin sudah cukup lengkap dibicarakan oleh kelompok sebelumnya ya. Selain itu tantangan internal eksternal juga bekaitan dengan pendidikan seksual usia dini dan mengakibatkan faktor eksternal ancaman sex abuse.


Disini kami mencoba menjelaskan lebih mendalam dilihat dari sisi pendidikan seksual bagi anak usia dini dan sex abuse terhadap anak,  mengingat pendidikan seksual anak masih dianggap tabu oleh orangtua,  padahal justru sangat penting dipelajari oleh anak usia dini dengan cara yang sesuai dan menyenangkan.

Di zaman sekarang banyak media yang bisa kita peroleh,  dari buku,  seminar parenting terkait pendidikan seksual,  bahkan di usia sekolah sudah diajarkan. 

Buku cerita sekaligus pendekatan untuk anak pun sudah tersedia,  salah satu contoh : Buku aku anak berani oleh Watiek Ideo, pada buku ini ada berbagai cerita anak berkaitan ancaman kejahatan seksual sekaligus terdapat panduan orangtua dalam mencegah kejahatan seksual.
Berikut saya rangkum dari buku aku anak berani, semoga bisa menjadi referensi ibu ibu 


Sebetulnya, materi ini sudah mulai bisa diberikan sejak anak usia 2 tahun, dengan mengajak anak mengenal bagian2 tubuhnya, dan mengenal indikator warna di bagian depan dan belakang tubuh.
 Alat peraga yang dapat digunakan adalah boneka / karton putih berbentuk siluet tubuh, dan juga stiker warna merah, kuning, dan hijau.

Seperti rambu lalu lintas, ajarkan anak untuk mengenali lampu merah = berhenti, lampu kuning = hati2, dan juga lampu hijau = boleh.
Ajari anak bahwa area badan berlampu kuning dan merah hanya boleh dipegang oleh ayah / ibu dan juga dokter. Itupun Ayah dan Ibu harus tetap menemani.
Ajari anak untuk menunjuk sosok bodyguard nya (boleh ayah / ibu atau keduanya), yang memiliki janji untuk senantiasa melindungi dan bersedia mendengarkan seluruh cerita anak. Ajak anak untuk selalu terbuka dan bercerita jika ada orang asing yang mendekati lampu kuning dan lampu merah di tubuhnya.
Berikut adalah rangkuman dari bahan workshop hari ini 

https://www.youtube.com/watch?v=nUvM4XjT_vk
Ini adalah salahsatu episode dari Satyamev Jayate. Di akhir acara, Aamir Khan mengundang anak2 usia 5-11tahun untuk mengikuti workshop terkait Child Safety and Security


Diskusi 

Pertanyaan 1
1. Berkaitan dg tantangan eksternal, bagaimana menjelaskan pada anak  apabila ada keluarga (berlainan jenis) yg melanggar SOP kita. Misal kita sdh wanti2 spy tdk mau dicium tp si om maksa nyium dan anak tdk berani menolak. Apalagi pihal lain mengatakan kita sok over protect.
2. Saya agak paranoid menyekolahkan anak yg msh umur 5-12 th. Pengalaman beberapa keponakan/anak teman yang mendapat kosa kata dan perilaku "ajaib" berkaitan ttg sex. Dan kalo sdh terpapar, susah sekali menghilangkannya, butuh waktu lama .
Bagaimana cara menegur bila anak melakukan hal yang "kurang pas" misal meniru pose ML?
3. Ada anak yg suka meniru ayahnya meremas pantat ibunya, sengaja mencolek payudara ibu/kakak perempuannya dan hanya ditertawakan. Sementara anak kita yg seumuran melihatnya, bagaimana menjelaskan bahwa itu bukan hal lucu yg patut ditertawakan?


Jawaban
Saya coba jawab sedikit ya
1. Anak harus di ajari cara membela diri,misal berlari dan berani katakan "TIDAK" untuk hal2 yg memang ayah dan ibu sudah katakan tidak boleh
2. Tiap anak beda usia berbeda pula dalam cara menasehati ya mba,kalo menurut saya ttp beritahu secara perlahan tapi tegas bahwa apa yg dia lakukan itu tidak pantas/tidak sopan,dan harus selalu di ingatkan setiap saat.
3. Itulah kita sebagai orang tua harus berhati-hati di depan anak terlebih untuk perilaku yg seperti ini,misal berciuman,lakukanlah ketika tidak ada anak di sekitar kita.

Mba intan saya coba jawab semampu saya yaa..
No. 1, tetap yakinkan anak untuk selalu melaporkan kejadian yang dialaminya kepada kita. Karena kita belum tentu bisa mengontrol perilaku keluarga, beri orientasi bahwa oom seperti itu karena sayang sama anak kita :)

Pertanyaan 2
1. Mulai usia brp sebaiknya anak pisah kamar tidur dg orang tua?

Kalau merujuk ke alquran, sapih itu bukan hanya utk menyusui tapi juga utk pisah kamar teh nani, dan itu yg dibiasakan oleh ortu saya. Sejak usia 2 tahun anak dibiasakan utk tidur sendiri. Agar fun, ajak anak memilih dekorasi kamar dan bahkan kasurnya sendiri ❤

Mungkin saya menambahkan sedikit mba,  berani tidur sendiri secara tidak langsung akan melqtih mental anak untuk mandiri.  Rasul juga memiliki tujuan untuk memisahkan kamar sebab mencegah anak untuk melihat hal hal yang belum sepantasnya dilihat anak. Anak ketika masuk ke kamar orangtua pun harus mengetuk dan mengucapkan salam.


Practical life skill sudah sepatutnya kita ajarkan ke anak sejak dini, mulai dari ngajarin anak makan sendiri.
Dan tanpa kita sadari, ketika kita ngajarin anak praktek2 kayak gini itu sebenernya akan ngaruh ke kemampuan yang jauh lebih advance. Misalnya, jika mengajarkan anak utk pakai celana sendiri, itu ternyata mengasah kecerdasan logis matematisnya. Trus ketika kita ngajarin anak makan sendiri (sejak bayi) itu akan membantu dia utk memiliki kemampuan menulis yang baik kelak

Fitrah Seksualitas day #4

Review Presentasi Kelompok 4:
Presentasi kali ini disampaikan oleh mbak Noor Widyaningsih, Mbak Efi, dan Mbak Lia Raziq. Bertema pendidikan seksualitasi pada tahap usia perkembangan pra aqil baligh.

Berikut presentasinya.
💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙💙

Presentasi kelompok 4 dibuka dengan penuturan kisah tokoh Aisyah, sebagai berikut:
Perkenalkan Aku Aisyah dan ini kisahku.
Aku tinggal di sebuah rumah yang nyaman bersama Ayah, Ibu, dan saudara kembarku, Ali. Tahun ini usiaku 11 tahun. Aku sangat sayang mereka. Setiap akhir pekan, kami punya waktu bersama-sama untuk membahas kegiatan selama seminggu terakhir. Ibuku seorang ibu rumah tangga yang asyik, yah walaupun kadang sedikit galak dan tegas, hehe. Aku dekat dengan Ibu dan bercita-cita kelak bisa seperti Ibu. Ali dekat dengan Ayah, mereka berdua sering asyik sendiri. Berkutat dengan lego dan mengutak-atik komputer. Entahlah, aku kurang paham istilah-istilahnya. Terlalu rumit.

Tapi akhir-akhir ini Ayah tidak hanya dekat dengan Ali. Ayah sekarang lebih sering menanyakan kabarku di sekolah atau mengajakku ke toko buku untuk berbelanja buku. Ibu juga begitu, sekarang lebih sering meminta tolong Ali menemani ke pasar atau mengajak Ali melihat pameran lego. Hmmm.., aku dan Ali senang sih, tapi ini sedikit aneh bagi kami, hehe. Mungkin Sabtu depan, aku akan bertanya kepada mereka.
Sabtu ini, kami duduk bareng bersama Ayah dan Ibu. Ini adalah diskusi penting diantara kami. Ayah yang membuka forum ini ...
( dalam hatiku terus bertanya kenapa ibu sekarang lebih dekat ke Ali. Kenapa Ayah lebih dekat ke aku ? )
Lalu, kelompok 4 menampilkan membuat video presentasi yang bisa diakses di link berikut ini:
https://youtu.be/JyibrHwDlO8

Diskusi
Tanya 1
Bagaimana jika anak anak yg masuk masa puber bahkan ada yg blm msk masa puber sudah menyukai lawan jenis,solusi?
1. Boleh merasa suka, tapi jangan sampai berpacaran. Alihkan dengan kegiatan yang bermanfaat. 
2. Menundukkan pandangan terhadap lawan jenis mba.
3. Orangtua bisa memfasilitasi anak untuk melakukan hobi dan kegiatan untuk pengalihan. Orangtua juga memberikan pemahaman bahwa suka itu hal wajar, tidak perlu dipupuk dan kalau bisa kita lekat dengan anak agar anak merasa nyaman dan tidak membutuhkan “pacar”.

4. Orang tua dapat memberi pemahaman mengenai dampak baik dan buruknya dekat dengan lawan jenis, apa yang akan dilalui anak ketika mereka dekat dengan lawan jenisnya, dan sejauh mana sebaiknya anak berinteraksi dengan lawan jenis
5. Meningkatkan bonding orangtua dengan anak, dengab komunikasi yang intens dan menyenangkan. 

Tanya 2
Apa perbedaan aqil dan baliq ya?
Baligh telah menyebabkan mereka memiliki nafsu, syahwat kelamin, gairah terhadap lawan jenis dan fantasi seksual. Pengendali dan pengarahnya adalah akal, dan itu hanya milik orang-orang yang sudah aqil.
Misalnya, kita menemui orang yang sholat juga ngeseks juga, puasa juga melacur juga, tilawah juga berzina juga...ini salah satunya contoh aqil dan baligh yang tidak bersamaan

Berikut link resume diskusinya ya..

Notes for myself:
Pengalaman di bawah ini sebagai clue dalam meningkatkan bonding dengan anak-anakku nanti. 
Jadi mau cerita sedikit...
Si ayah, itu ga pernah mau pacaran karna malu sama orang tua nya
Dan karrna dia takut ga bisa jawab kl ditanya soal temen cewek, karena dia gabisa bohong sama ortu nya yang selalu menjalin komunikasi dengan baik..
Kebetulan mamah mertua mengajar, papah pun sibuk di pasar..tapi mereka aktif berkomunikasi ke semua anak2 nya.terutama mamah.
Jadi karena komunikasi baik dan terbuka, anak2 pun terbuka.

Fitrah Seksualitas day #3

Review Presentasi Kelompok 3.
Materi tentang Fitrah Seksualitas kali ini dipresentasikan oleh Mbak Puri Fitriani dan Mbak Mega Thahir, dengan cara yang berbeda.

Kelompok 3 meyampaikan metode Ask To Solve untuk membimbing anak belajar mengenai pendidikan seksual. Metode ini membuat anak bisa bertanya banyak hal kepada orangtua sehingga orangtua dapat melihat sejauh apa anak paham tentang seksualitas, dan memberikan penjelasan sesuai dengan kebutuhan setiap anak.

Berikut pemaparan dari kelompok 3.

💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜💜

FITRAH SEKSUALITAS
Menurut Harry Santosa, adalah tentang bagaimana seseorang berfikir, merasa dan bersikap sesuai fitrahnya, sebagai lelaki sejati atau perempuan sejati.

Meliputi seluruh aspek seksualitas
Menurut Eveline Tampubolon, pendidikan seksualitas meliputi artian yang luas, mencakup aspek biologik, orientasi sex, nilai sosiokultural dan moral, serta perilaku.
Dan karena pada dua presentasi sebelumnya, sudah membahas fitrah seksualitas pada aspek biologis dan orientasi seks, kelompok 3 mencoba mengupas fitrah seksualitas dari sisi yang lain.

Mengingat rentang usia anak-anak ksdua anggota kelumpok ini yang cukup variatif beda usianya, maka kelompok ini memakai konsep kid's oriented untuk menyelesaikan tugas ini.

Pembahasan dan solusi tidak dibatasi pada point 1,2,3, tapi melompat langsung memutuskan MEDIA EDUKASI apa yg akan digunakan.

Sebab, menurut kelompok 3, saat media edukasi ini dilakukan, insyaallah secara otomatis point 1, 2 dan 3 pun akan terpenuhi.
Mengapa konsep kid's oriented ?
1. anak-anak di rumah bervariasi usia.
2. selama ini, pendidikan akan fitrah seksualitas pun secara bertahap sudah kami 'instal' baik melalui diskusi serius, maupun saat moment santai tapi tepat, menyesuaikan dengan usia masing2 anak
3. sehingga, level pengetahuan yang dimiliki anak-anak kami di rumah berkaitan dengan fitrah seksualitas pun beragam sesuai usia mereka masing-masing.
Media edukasi yang digunakan adalah ATS atau Ask To Solve
ATS terinspirasi dari sebuah artikel yang menyebutkan, bahwa orang yang semakin banyak bertanya adalah orang yang semakin banyak menggunakan otaknya untuk berpikir.
Dan salah satu artikel lain menyebutkan bahwa, konon katanya di Jepang sana:
Lulusan S1 diharapkan mampu menyelesaikan masalah yang ada.
Sedangkan syarat untuk lulus S2 adalah mampu menemukan masalah dan mencari solusi masalah tsb.
Lalu syarat lulus S3 adalah bisa menciptakan masalah sekaligus menemukan solusinya.
Berdasarkan informasi tsb, maka sejak 6 tahun yang lalu ATS kemudian menjadi salah satu ritual keluarga di rumah kami (Mbak Puri). Seiring waktu berjalan, terlihat betapa dahsyat dan luar biasanya kekuatan bertanya untuk melatih keterampilan berpikir kreatif pada anak, bahkan pada kita sebagai orangtua.
Rules ATS sangat sederhana:
  • Berikan satu keywords pada anak-anak. (notes: keywords dapat berbentuk gambar, dongeng, tayangan dll)
  • Minta anak untuk membuat beberapa pertanyaan berkaitan dengan keywords yang diberikan. Bisa lebih dari 1.
  • seluruh pertanyaan yang terkumpul akan dibahas bersama.
  • sebutkan pertanyaan satu per satu, dan tawarkan pada anak-anak apakah ada yang mau/bisa menjawab.
  • jika tidak ada yang bisa menjawab, maka jawaban akan dicari bersama dengan bantuan media literasi yang ada (buku bacaan, internet dll)

Notes untuk para orangtua:
Tidak perlu bersikap baper (defense dan sensitif), tak perlu gengsi jika tak bisa menjawab, gunakan literasi yang ada. Pertanyaan anak-anak seringkali tak terduga. Pastinya nanti akan ada (mungkin banyak) pertanyaan ananda yang membuat kita ternganga.
Dengan media ATS ini  (merujuk pada pertanyaan-pertanyaan yang muncul), sekaligus dapat mengukur sejauh mana pemahaman dan pengetahuan setiap anak berkaitan dengan FITRAH SEKSUALITAS. Sehingga, sebagai orangtua dapat memberikan solusi edukasi yang sesuai dengan KEBUTUHAN masing-masing anak. Dan pada saat yang sama sekaligus juga meng-update install informasi baru bagi anak yang lain.
Berkaitan dengan tema FITRAH SEKSUALITAS.
Maka "keywords" yang kami berikan pada anak-anak kali ini adalah:
PERBEDAAN LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN
Setiap anak kami minta membuat 2-3 pertanyaan berkaitan dengan perbedaan laki-laki dan perempuan.
Inilah pertanyaannya:
Pertanyaan Acha (8th):
1⃣ Kenapa suara laki-laki bisa berubah?
2⃣ Kenapa laki-laki punya jakun, perempuan tidak?
Pertanyaan Virnie (10th):
3⃣ Kenapa anak perempuan bisa menjadi tomboy?
4⃣Kenapa bokong wanita lebih besar  daripada laki-laki?
5⃣Kenapa wanita lebih manja daripada pria?
Pertanyaan Azza (11th):
6⃣Mengapa suara perempuan termasuk aurat, tidak seperti laki-laki?
7⃣Kenapa perempuan tidak boleh menjadi imam solat di mesjid?
8⃣Kenapa perempuan tidak boleh adzan di mesjid?
Pertanyaan Raymahi (12th):
9⃣Kenapa laki-laki harus melindungi perempuan?
Pertanyaan Rihal (8th):
10. Kenapa kalau solat perempuan gak boleh pakai peci?
1⃣1⃣Kenapa kalau solat, laki-laki gak boleh pakai mukena?
Kedua pertanyaan Rihal ini kemudian memiliki turunan dan jadi berkembang menjadi:
1⃣2⃣Kenapa orang Arab pakai sorbannya seperti pakai jilbab?
1⃣3⃣Kenapa orang Arab pakainya sorban? Bukan peci seperti orang Indonesia?
1⃣4⃣Kok baju laki-laki Arab juga seperti daster perempuan?

Tapi inilah hasil pencarian literasi kelompok 3 bersama anak-anak untuk mendapatkan 'sedikit pencerahan' atas pertanyaan-pertanyaan tersebut
1⃣ Kenapa suara laki-laki bisa berubah?
7⃣ kenapa perempuan tidak boleh menjadi imam sholat berjamaah di mesjid?
[07/01, 13:02] ‪+62 878-8686-2354‬: http://www.ummi-online.com/bolehkah-wanita-menjadi-imam-shalat.html
10.  kenapa kalau sholat perempuan tidak boleh pakai peci?
1⃣1⃣ Kenapa laki-laki tidak boleh pakai mukena?
Jawaban untuk pertanyaan 10 dan 11:
http://rikzamaulan.blogspot.co.id/2011/05/hukum-menyerupai-laki-laki-menyerupai.html?m=1
https://m.merdeka.com/teknologi/ini-perbedaan-penting-antara-tubuh-pria-dan-wanita.html
1⃣2⃣ kenapa orang arab cara pakai sorbannya seperti pakai jilbab/kerudung?           *pertanyaan ini saya coba jelaskan dengan beberapa pic style bersorban yang umum diaplikasikan pria2 arabian. Dan perbedaannya dengan hijab wanita. Sorban (leher dan rambut lelaki masih terlihat) - hijab (menutup rapat, hanya wajah/mata saja yg tampak)
http://syahidahnurrohmah.blogspot.co.id/2013/01/keutamaan-memakai-sorban.html?m=1
1⃣3⃣ kenapa orang arab pakainya sorban? Orang indonesia pakai peci?
https://m.kumparan.com/@kumparanstyle/mengenal-thawb-gamis-pria-arab-yang-menjadi-simbol-kesederhanaan.amp
1⃣4⃣ Kok baju laki-laki Arab juga seperti daster perempuan? http://www.duniaeni.com/2016/11/baju-pria-dan-sejarah-baju.html?m=1

Dari pertanyaan-pertanyaan tersebut, diperoleh kesimpulan bahwa kebutuhan edukasi untuk anak-anak mereka saat ini beragam, di antaranya adalah:

Fitrah Seksualitas yang berkaitan dengan
⏩ perubahan fisik laki-laki dan perempuan
⏩ sisi psikologis laki-laki dan perempuan
⏩ perbedaan perilaku laki-laki dan perempuan
Fitrah seksualitas yang berkaitan dengan
⏩ aspek sosial dan spiritual laki-laki dan perempuan
⏩ perbedaan fungsi/peran/tugas laki-laki dan perempuan, baik secara nilai dan norma masyarakat maupun secara hukum Qur'an Hadist..
Sebagai persiapan untuk menjalankan peran sebagai suami/istri serta ayah/ibu di masa depan.

Manfaat dari metode  ATS adalah:
✅ Melatih anak untuk jeli menemukan masalah dan mengatasinya (problem solver)
✅ Melatih daya juang anak untuk mencari solusi
✅ Melatih anak untuk berani 'speak up' dan bertanya
✅ Melatih rasa percaya diri
✅ Melatih berpikir kritis dan kreatif
✅ Melatih anak untuk memahami, bahwa untuk satu obyek yang sama, bisa jadi ada berbagai pendapat dan sudut pandang yang berbeda
✅ Melatih anak menghargai perbedaan pendapat dan sudut pandang
✅ Melatih anak untuk bersabar (antri untuk bertanya dan menunggu pertanyaannya terjawab)
✅ Melatih anak mendengar aktif
✅ Sarana mempererat bonding keluarga

Fitrah Seksualitas day #2

Review Kelompok 2
Presentasi hari ini oleh Mbak Amlika, Mbak Wulan, dan Mba Kurmiyati.

Temanya adalah
Fitrah Seksualitas dalam Sudut Pandang Islam

Lengkap sekali pembahasan tentang fitrah seksualitas dari tinjauan Islam, mengambil rujukan yang komprehensif dari Al Qur'an. Dijelaskan bahwa fitrah seksualitas adalah anugerah Allah SWT, seperti yang telah dijabarkan di beberapa ayat Al Qur'an. Ada pula penjelasan bagaimana orangtua menjawab pertanyaan anak seputar seks. Lalu kita juga mendapat penjelasan tentang mendidik fitrah sesksualitas anak sesuai tahap-tahap perkembangan.

Berikut presentasinya....

❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️
Fitrah dalam tinjauan Islam berkaitan dengan asal mula kejadian.  Al Qur'an menjabarkan tentang fitrah sebanyak 20 Kali ~ 17 Surat ~ 19 Ayat.  Fitrah adalah Sifat asli, bakat, pembawaan perasaan keagamaan.

Seksualitas adalah
🔅 Konsep eksistensi ➡ Emosi, cinta, ekspresi, perspektif, & orientasi atas tubuh yang lain
🔅 Ruang kebudayaan manusia
🔅 Instingtif, intrinsik, fitrah

FITRAH SEKSUALITAS adalah Anugerah Allah. Tentang fitrah seksualitas ini, Allah berfirman dalam Al Qur'an :
📖 QS. Al Baqarah : 222-223
📖 QS. An Nisa : 1
📖 QS. Al A'raf : 80-81
📖 QS. Al Isra' : 32
📖 QS. An Nur : 30-31
📖 QS. Ar Rum : 21
📖 QS. Al Ahzab : 59
📖 QS. Al Mu'minuun : 5-7
📖 QS. Az Zariyat : 49
📖 QS. At Tiin : 4

Menumbuhkan fitrah seksualitas dengan benar adalah hal yang sangat penting, Supaya:
Tidak ada penyimpangan fitrah seksualitas
Tidak berlebihan dalam menyalurkan dorongan seksualitas
Tidak mengumbar syahwat
Sejalan dengan perintah Allah 👉🏻 QS.49:13

Tantangan zaman sekarang, ortu sibuk bekerja sehingga tidak memiliki waktu untuk belajar ilmu pengasuhan.  Cenderung menunggu ilmu itu disampaikan ke dirinya, tidak aktif mencari. Orangtua menjadi kurang ilmu. Lalu karena kesibukannya, pengasuhan anakndi subkontrakkan ke pihak lain.

Belum lagi kehadiran gadget dengan segala hiburan yang dihadirkannya, termasuk kemudahan mengakses pornografi jika tanpa pengawasan.

Solusi yang ditawarkan kelompok 2, adalah ortu perlu menyediakan waktu membersamai anak-anak nya. Bukan membersamai anak dengan sisa waktu. Memanfaatkan kemudahan teknologi untuk belajar ilmu pengasuhan. Banyak membaca dari sumber-sumber terpercaya. Sebisa mungkin mengasuh sendiri anak-anaknya. Dan menahan diri untuk tidak sering menggunakan gadget ketika bersama anak.

Orangtua perlu memberikan pendidikan seksualitas kepada anak dengan tepat dan benar, agar fitrah seksualitas anak tumbuh dengan utuh. Yaitu dengan mengajarkan totalitas kepribadian seseorang dan menumbuhkan fitrah gender.
Anak perempuan ditumbuhkan fitrah kePerempuanan dan keBundaan
Anak laki-laki ditumbuhkan  fitrah keLaki-lakian dan keAyahan.

Bagaimana Ketika anak bertanya tentang seks?
Dalam menjawab pertanyaan anak seputar seks, Sesuaikan dengan usia anak dan kecerdasan anak.
Berikan penjelasan dengan berlandaskan  aturan agama dan cara agama sesuai Quran Hadist. Berikan juga anjuran medis/kesehatan tentang seks yang sehat. Tanamkan value, baru penjelasan.
Orangtua perlua mendampingi dengan sepenuh hati. Bangun dan tumbuhkan ke–LEKAT– an & ke–DEKAT-an antara anak dan orang tua

Kiat menghadapi pertanyaan anak
Tenang, kontrol diri dan jangan panik (relax). Tarik nafas panjang and take it easy. Cek pemahaman anak dengan bertanya kembali : "yang kamu tahu apa nak?“. Berikan jawaban Pendek dan Singkat. Kunci jawaban dengan norma agama. Gunakan Kesempatan Emas  atau ketika ketemu momen yang pas.

Mendidik sesuai dengan tahapan usia
USIA 0-5 tahun
•Ajarkan tubuhnya berharga - minta izin ketika memegang bagian vital tubuhnya
•Kenalkan nama anggota badan (yang benar)
•Hubungkan dengan Allah SWT
•Ajarkan 3 jenis Sentuhan dengan 3B (Bermain – Bernyanyi – Bercerita)
•Tuntas Toilet Training di usia 3 tahun
•0 – 2 tahun : ke–LEKAT– an → menyusui
•Tanamkan rasa malu dengan aturan aurat
•Menanamkan jiwa maskulinitas/feminitas
USIA 5-7 tahun
•Jelaskan : keluarga, muhrim, orang asing
•menahan pandangan & menjaga kemaluan
•Biasakan tertib tidur, pisah selimut/kamar
•Biasakan berLatih tertib mandi, jaga aurat
•Latih berani berkata “Tidak !”
•Yakinkan anak berbagi rahasia dengan kita
•Kedekatan paralel :
mempertegas pembeda identitas sebagai laki-laki/ perempuan
USIA 7-10 tahun
•Anak laki-laki - ayah → aktivitas motorik bersama ayah, shalat berjamaah, menghayati peran sosial kelaki-lakian / keayahan
•Anak perempuan - ibu → taktis merawat,
menghayati peran sosial keperempuanan-keibuan
•Pisah tempat tidur/beri sekat
•Sesama perempuan / sesama laki-laki tidak satu selimut
•Etika berhias
Setiap anak berhak memahami perkembangan dirinya secara akurat dan positif maka penuhilah hak anak tersebut.
Selalu temani dan dampingi anak dalam proses menumbuhkan fitrah seksualitasnya, sehingga anak-anak menjalani dan melalui proses AQIL BALIQH secara bersamaan.

Kenapa FITRAH SEKSUALITAS = ANUGERAH ALLAH SWT?
Karena Allah sudah dengan sangat jelas mengatakannya di dlm Al Quran. Baik berupa penciptaan, rasa syukur, hingga peringatan. Dan kebanyakan tersurat.
FITRAH SEKSUALITAS dalam Al Qur'an
❤ Anugerah Allah
📖 QS. Al Baqarah [2] : 222-223
وَيَسْأَلُونَكَ عَنِ الْمَحِيضِ ۖ قُلْ هُوَ أَذًى فَاعْتَزِلُوا النِّسَاءَ فِي الْمَحِيضِ ۖ وَلَا تَقْرَبُوهُنَّ حَتَّىٰ يَطْهُرْنَ ۖ فَإِذَا تَطَهَّرْنَ فَأْتُوهُنَّ مِنْ حَيْثُ أَمَرَكُمُ اللَّهُ ۚ إِنَّ اللَّهَ يُحِبُّ التَّوَّابِينَ وَيُحِبُّ الْمُتَطَهِّرِينَ
222. Mereka bertanya kepadamu tentang haidh. Katakanlah: "Haidh itu adalah suatu kotoran". Oleh sebab itu hendaklah kamu menjauhkan diri dari wanita di waktu haidh; dan janganlah kamu mendekati mereka, sebelum mereka suci. Apabila mereka telah suci, maka campurilah mereka itu di tempat yang diperintahkan Allah kepadamu. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri.
نِسَاؤُكُمْ حَرْثٌ لَكُمْ فَأْتُوا حَرْثَكُمْ أَنَّىٰ شِئْتُمْ ۖ وَقَدِّمُوا لِأَنْفُسِكُمْ ۚ وَاتَّقُوا اللَّهَ وَاعْلَمُوا أَنَّكُمْ مُلَاقُوهُ ۗ وَبَشِّرِ الْمُؤْمِنِينَ
223. Isteri-isterimu adalah (seperti) tanah tempat kamu bercocok tanam, maka datangilah tanah tempat bercocok-tanammu itu bagaimana saja kamu kehendaki. Dan kerjakanlah (amal yang baik) untuk dirimu, dan bertakwalah kepada Allah dan ketahuilah bahwa kamu kelak akan menemui-Nya. Dan berilah kabar gembira orang-orang yang beriman.
📖 QS. An Nisa [4] : 1
يَا أَيُّهَا النَّاسُ اتَّقُوا رَبَّكُمُ الَّذِي خَلَقَكُمْ مِنْ نَفْسٍ وَاحِدَةٍ وَخَلَقَ مِنْهَا زَوْجَهَا وَبَثَّ مِنْهُمَا رِجَالًا كَثِيرًا وَنِسَاءً ۚ وَاتَّقُوا اللَّهَ الَّذِي تَسَاءَلُونَ بِهِ وَالْأَرْحَامَ ۚ إِنَّ اللَّهَ كَانَ عَلَيْكُمْ رَقِيبًا
1. Hai sekalian manusia, bertakwalah kepada Tuhan-mu yang telah menciptakan kamu dari seorang diri, dan dari padanya Allah menciptakan isterinya; dan dari pada keduanya Allah memperkembang biakkan laki-laki dan perempuan yang banyak. Dan bertakwalah kepada Allah yang dengan (mempergunakan) nama-Nya kamu saling meminta satu sama lain, dan (peliharalah) hubungan silaturrahim. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan mengawasi kamu.
📖 QS. Al A'raf [7] : 80-81
وَلُوطًا إِذْ قَالَ لِقَوْمِهِ أَتَأْتُونَ الْفَاحِشَةَ مَا سَبَقَكُمْ بِهَا مِنْ أَحَدٍ مِنَ الْعَالَمِينَ
80. Dan (Kami juga telah mengutus) Luth (kepada kaumnya). (Ingatlah) tatkala dia berkata kepada mereka: "Mengapa kamu mengerjakan perbuatan faahisyah itu, yang belum pernah dikerjakan oleh seorangpun (di dunia ini) sebelummu?"
إِنَّكُمْ لَتَأْتُونَ الرِّجَالَ شَهْوَةً مِنْ دُونِ النِّسَاءِ ۚ بَلْ أَنْتُمْ قَوْمٌ مُسْرِفُونَ
81. Sesungguhnya kamu mendatangi lelaki untuk melepaskan nafsumu (kepada mereka), bukan kepada wanita, malah kamu ini adalah kaum yang melampaui batas.
📖 QS. Al Isra' [17] : 32
وَلَا تَقْرَبُوا الزِّنَا ۖ إِنَّهُ كَانَ فَاحِشَةً وَسَاءَ سَبِيلًا
32. Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji. Dan suatu jalan yang buruk.
📖 QS. An Nur [24] : 30-31
قُلْ لِلْمُؤْمِنِينَ يَغُضُّوا مِنْ أَبْصَارِهِمْ وَيَحْفَظُوا فُرُوجَهُمْ ۚ ذَٰلِكَ أَزْكَىٰ لَهُمْ ۗ إِنَّ اللَّهَ خَبِيرٌ بِمَا يَصْنَعُونَ
30. Katakanlah kepada orang laki-laki yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandanganya, dan memelihara kemaluannya; yang demikian itu adalah lebih suci bagi mereka, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang mereka perbuat".
وَقُلْ لِلْمُؤْمِنَاتِ يَغْضُضْنَ مِنْ أَبْصَارِهِنَّ وَيَحْفَظْنَ فُرُوجَهُنَّ وَلَا يُبْدِينَ زِينَتَهُنَّ إِلَّا مَا ظَهَرَ مِنْهَا ۖ وَلْيَضْرِبْنَ بِخُمُرِهِنَّ عَلَىٰ جُيُوبِهِنَّ ۖ وَلَا يُبْدِينَ زِينَتَهُنَّ إِلَّا لِبُعُولَتِهِنَّ أَوْ آبَائِهِنَّ أَوْ آبَاءِ بُعُولَتِهِنَّ أَوْ أَبْنَائِهِنَّ أَوْ أَبْنَاءِ بُعُولَتِهِنَّ أَوْ إِخْوَانِهِنَّ أَوْ بَنِي إِخْوَانِهِنَّ أَوْ بَنِي أَخَوَاتِهِنَّ أَوْ نِسَائِهِنَّ أَوْ مَا مَلَكَتْ أَيْمَانُهُنَّ أَوِ التَّابِعِينَ غَيْرِ أُولِي الْإِرْبَةِ مِنَ الرِّجَالِ أَوِ الطِّفْلِ الَّذِينَ لَمْ يَظْهَرُوا عَلَىٰ عَوْرَاتِ النِّسَاءِ ۖ وَلَا يَضْرِبْنَ بِأَرْجُلِهِنَّ لِيُعْلَمَ مَا يُخْفِينَ مِنْ زِينَتِهِنَّ ۚ وَتُوبُوا إِلَى اللَّهِ جَمِيعًا أَيُّهَ الْمُؤْمِنُونَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ
31. Katakanlah kepada wanita yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak dari padanya. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung kedadanya, dan janganlah menampakkan perhiasannya kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putera-putera mereka, atau putera-putera suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putera-putera saudara lelaki mereka, atau putera-putera saudara perempuan mereka, atau wanita-wanita islam, atau budak-budak yang mereka miliki, atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita. Dan janganlah mereka memukulkan kakinyua agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan. Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung.
📖 QS. Ar Rum [30] : 21
وَمِنْ آيَاتِهِ أَنْ خَلَقَ لَكُمْ مِنْ أَنْفُسِكُمْ أَزْوَاجًا لِتَسْكُنُوا إِلَيْهَا وَجَعَلَ بَيْنَكُمْ مَوَدَّةً وَرَحْمَةً ۚ إِنَّ فِي ذَٰلِكَ لَآيَاتٍ لِقَوْمٍ يَتَفَكَّرُونَ
21. Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir.
📖 QS. Al Ahzab [33] : 59
يَا أَيُّهَا النَّبِيُّ قُلْ لِأَزْوَاجِكَ وَبَنَاتِكَ وَنِسَاءِ الْمُؤْمِنِينَ يُدْنِينَ عَلَيْهِنَّ مِنْ جَلَابِيبِهِنَّ ۚ ذَٰلِكَ أَدْنَىٰ أَنْ يُعْرَفْنَ فَلَا يُؤْذَيْنَ ۗ وَكَانَ اللَّهُ غَفُورًا رَحِيمًا
59. Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: "Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka". Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.
📖 QS. Al Mu'minuun [23] : 5-7
وَالَّذِينَ هُمْ لِفُرُوجِهِمْ حَافِظُونَ
5. dan orang-orang yang menjaga kemaluannya,
إِلَّا عَلَىٰ أَزْوَاجِهِمْ أَوْ مَا مَلَكَتْ أَيْمَانُهُمْ فَإِنَّهُمْ غَيْرُ مَلُومِينَ
6. kecuali terhadap isteri-isteri mereka atau budak yang mereka miliki; maka sesungguhnya mereka dalam hal ini tiada tercela.
فَمَنِ ابْتَغَىٰ وَرَاءَ ذَٰلِكَ فَأُولَٰئِكَ هُمُ الْعَادُونَ
7. Barangsiapa mencari yang di balik itu maka mereka itulah orang-orang yang melampaui batas.
📖 QS. Az Zariyat [51] : 49
وَمِنْ كُلِّ شَيْءٍ خَلَقْنَا زَوْجَيْنِ لَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُونَ
49. Dan segala sesuatu Kami ciptakan berpasang-pasangan supaya kamu mengingat kebesaran Allah.
📖 QS. At Tin [95] : 4
لَقَدْ خَلَقْنَا الْإِنْسَانَ فِي أَحْسَنِ تَقْوِيمٍ
4. sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya.

Diskusi
Tanya
1. Bagaimana orangtua menyikapi sikap anak  menjelang dewasa (remaja) yg tertutup?
2. Pertanyaan saya, apakah jika ada tahapan yg tidak lengkap pada fase usia, bisa diperbaiki dan diulang?
Jawab
1. Yang bisa dijawabnya lakukan adalah mencari waktu berdua dengan anak dan kemudian berbicara dari hati ke hati. Tanyakan apa yang ia rasakan sebagai anak menerima perlakuan dari anda sebagai orangtua. Setelah ia menceritakan perasaannya, sbg ortu kita jangan membela diri. Jangan ngeyel. Cukup katakan saja “terima kasih kamu mau berterus terang” Jika dirasa perlu, mungkin ia pernah tersinggung dengan sikap kita sebagai orangtua, mintalah maaf padanya. Cukup minta maaf tanpa disertai nasihat.lainnya.
Setelah itu tanyakan apa yang ia harapkan dari kita sebagai orangtuanya. Kemudian tanyakan apa yang kita bisa lakukan untuk mendukung idenya.
Pastinya kita harus menyiapkan kesabaran ekstra, karena diusia remaja mereka sudah mulai terbentuk ke AKU an nya..
Sehingga kita dituntut untuk lebih banyak lagi  berinteraksi, mendekatkan diri, banyak mendengarkan, dan bisa menjadi teman bagi mereka.
2. Dari beberapa artikel yg pernah saya baca, diulang tidak bisa akan tetapi bisa diperbaiki.
Tidak ada kata terlambat dalam pengasuhan.
Dengan terus menstimulus dan diisi kembali hal² yg sudah terlewat sesuai dg perkembangan anak
Tahapan perkembangan tiap anak sebenarnya unik sehingga tidak perlu diulang (kalaupun bisa). Yang perlu dilakukan oleh orangtua sebenarnya melihat adakah milestone perkembangan seksual yang belum selesai. Misalnya apakah anak sudah berperilaku sesuai jenis kelaminnya, kemudian apakah anak menyukai lawan jenisnya, dan seterusnya.

10/01/18

Fitrah Seksualitas day #1

Review Presentasi Kelompok 1
Hari pertama, presentasi oleh mbak Nani Nurhasanah dan mbak Irma. 

Presentasi disajikan dengan ringkas tapi padat isinya. 
❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️
Berikut presentasi kelompok 1:
Fitrah seksualitas adalah tentang bagaimana seseorang berpikir, merasa, dan bersikap sebagaimana fitrahnya, sebagai lelaki sejati atau perempuan sejati. 

Menumbuhkan fitrah ini banyak tergantung pada kehadiran dan kedekatan dengan figur ayah dan ibu.

Menumbuhkan fitrah seksualitas ini sangat penting untuk menyelamatkan peradaban.
Di zaman ini, tantangan yang dihadapi adalah makin berkembangnya isu LGBT menjadi isu yang meresahkan. Selain itu, banyaknya anak yang tumbuh dewasa dengan kehilangan sosok ayah dan ibu.

Bagaimana solusi untuk mengatasinya? Di bawah ini adalah teknis membangunkan fitrah seksualitas anak sesuai tahapan perkembangannya.

Hari-hari Bersama OAT

Sudah sejak bulan Mei aku akrab dengan OAT alias obat anti tuberkulosis. Sejak Fariha divonis positif TB, rutinitas bertambah setiap pagi. S...