Sudah 3 hari si Bibi ngga datang.
Alhasil cucian dan setrikaan menumpuk. Ibu pun mulai mengumpulkan
baju-baju yang belum disetrika, di keranjang dan di jemuran baju. Lalu
mulai menyetrika.
Malam
setelah makan, Mas Zhafi menawarkan diri untuk menyetrika baju-bajunya
sendiri. Ibu senang Mas Zhafi mau menyeterika, yang terpenting adalah
mau belajar melakukan hal-hal sederhana seperti menyeterika.
Ternyata
hasilnya rapih juga lho.Tambah bangga ibu sama Zhafi. Mas Zhafi udah
melakukan banyak kebaikan. Yang pertama, karena mau belajar menyetrika,
kedua membuat ibu bangga, dan ketiga dengan sendirinya Mas Zhafi sudah
bantu ibu mengurangi pekerjaan rumah.
Ibu bangga sama Mas Zhafi :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar